Angpao Imlek untuk Tahun Baru China 2020

Tahun baru imlek sebentar lagi akan tiba, Istilah angpao saat ini sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Meskipun warga keturunan Tionghoa merupakan warga minoritas namun tradisi dan kebudayaannya sudah diketahui oleh banyak orang termasuk dengan tradisi bagi-bagi angpao pada perayaan Tahun Baru Imlek.

Kebanyakan orang selain masyarakat keturunan Tionghoa hanya mengetahui bahwa angpao adalah uang yang dimasukan dalam amplop yang kemudian diberikan pada orang lain. Namun Apa makna angpao serta sejarah yang melatarbelakanginya hanya sedikit saja yang tahu. Mari kita cari tahu tentang angpao lebih dalam lagi.

Apa itu Angpao?

Angpao dalam bahasa Mandarin disebut hóngbāo. Hóng berarti “merah, bonus” dan Bāo berarti “menutupi, membungkus, atau bungkusan”. Jadi angpao bisa diartikan sebagai uang yang dimasukkan dalam bungkusan merah dan diberikan kepada orang lain sebagai bonus. Angpao melambangkan kegembiraan serta harapan dari pemberi agar si penerima mendapatkan nasib yang baik setelah mendapatkan angpao.

Angpao Imlek
Tradisi kuno melarang uang angpao dipakai untuk belanja karena uang angpao dianggap pemberian dari Dewa Cai Shen yang merupakan dewa kemakmuran dalam agama Kong Hu Cu, jadi kalau dibelanjakan maka keberuntungan dari angpao akan hilang. Uang angpao sebaiknya disimpan dalam dompet agar keberuntungan tetap bertahan hingga satu tahun ke depan. Amplop angpao umumnya bergambarkan Cai Shen.

Seiring perkembangan zaman, gambar pada amplop angpao sekarang sudah beraneka ragam terutama amplop yang akan diberikan pada anak-anak. Amplop angpao sekarang banyak bergambar hewan-hewan lucu, tokoh-tokoh kartun, atau gambar-gambar lain yang membuat anak-anak menyukainya.

Selain gambar, amplop angpao biasanya juga bertuliskan kata-kata yang berartikan kemakmuran, kesejahteraan, kebahagiaan, keberuntungan atau panjang umur dengan warna tinta emas karena warna emas juga melambangkan kebahagiaan dan kemakmuran menurut tradisi Tionghoa.

Banyak orang yang mencetak amplop angpao sendiri agar angpaonya berbeda dari angpao kebanyakan atau agar mereka bisa mencetak kata-kata harapan yang sesuai dengan si penerima. Cetak angpao sendiri merupakan ide yang bagus menjelang Tahun Baru Imlek yang sebentar lagi akan datang.

Silahkan hubungi kami untuk pemesanan :
Phone : (021) 819 0036 , 851 9007 
WA : 0818 069 11 400   (Peter) 
WA Admin : 0895 – 0135 – 5582
Email : s_mitrasejati@yahoo.co.id

admin Kami Adalah Perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan jasa Percetakan dan souvenir Kantor berkualitas serta terpercaya.

Angpao Imlek untuk Tahun Baru China 2020 Comment

Tinggalkan Balasan